Melihat semua rasio yang sudah diposting sebelumnya, seorang investor tentunya akan lebih memilih menanamkan modalnya pada Ramayana. Karena pertama - tama dilihat dari segi likuiditasnya, Ramayana lebih dapat mengkonversikan aktiva - aktiva yang dimilikinya dengan lebih cepat. persediaan yang merupakan aktiva lancar yang tidak mudah dikonversi menjadi kas juga sedikit pada Ramayana. kedua, dari segi solvabilitas. ramayana juga mampu memanage utangnya dengan baik. ramayana menunjukkan bahwa perusahaannya mampu bertahan dalam menghadapi kondisi bisnis yang memburuk. hal ini menunjukkan bahwa Ramayana memiliki margin yang AMAN bagi kreditor. ketiga, dari segi aktivitas perusahaan. Ramayana merupakan suatu usaha yang aktif. hal ini ditunjukkan dengan kecepatan perusahaan dalam menagih piutang dan manajemen kredit. keempat, dari segi profitabilitas. ramayana memiliki kemampuan yang tinggi untuk menghasilkan laba karena adanya efekrivitas dan efisiensi dalam pelaksanaan operasi, serta sumber daya yang tersedia untuk melakukannya. ramayana sangat efektif dalam menggunakan aktiva dan ekuitasnya. tingkat laba yang dihasilkan pun selalu tinggi tiap tahunnya. terakhir, dari segi pertumbuhan atau harga pasar. ramayana dapat menghasilkan laba per lembar saham yang tinggi dan berdampak pada penerimaan dividen per lembar saham yang tinggi pula. harga pasar per lembar sahmnya pun selalu berada di atas nilai bukunya. keadaan ini tentunya akan menguntungkan para investor karena pendapatannya akan meningkat.
Jumat, 19 Oktober 2012
Classic Duel: Matahari vs Ramayana
Rasio Likuiditas
Rasio Aktivitas
Rasio Solvabilitas
Rasio Profitabilitas
Harga Pasar
ANALISIS RASIO LIKUIDITAS: analisis rasio likuiditas secara umum menunjukkan seberapa likuid aset-aset bisa dimanfaatkan untuk memenuhi kewajiban perusahaan. Secara keseluruhan kinerja (jangka panjang) & kondisi (jangka pendek) Ramayana lebih baik daripada Matahari, karena rasio likuiditas Ramayana nilainya lebih tinggi, baik itu dilihat secara kinerja atau kondisinya. Matahari hanya unggul di nilai absolut modal kerja. Sedangkan dalam rasio lancar, rasio cepat, dan rasio kas Ramayana lebih baik dalam besarannya dan dalam peningkatannya. Maka dapat diambil kesimpulan dalam hal likuiditas Ramayana lebih unggul daripada Matahari, atau dengan kata lain Ramayana lebih mampu mengubah aset-aset yang dimilikinya ke dalam bentuk yg lebih likuid untuk memenuhi kewajiban perusahaan.
Rasio Aktivitas
ANALISIS RASIO AKTIVITAS : analisis rasio ini menunjukkan sejauh mana aktivitas perusahaan dikatakan tepat dan efektif. Dalam ratio aktivitas ini, Ramayana lebih mendominasi keunggulan, dapat dilihat dari perputaran piutang usahanya lebih lancar dan perputaran aktiva lancar dan total aktiva Matahari lebih lancar. Selain itu jumlah hari yg diperlukan untuk menagih piutang Ramayana relatif lebih sedikit (piutang lebih cepat dilunasi). Matahari hanya unggul di perputaran persediaan yang lebih lancar daripada Ramayana serta jumlah hari penjualan dalam persediaan yang lebih cepat daripada Ramayana. Secara meyeluruh, aktivitas Ramayana lebih baik kinerja jangka panjangya, serta kondisinya di masa sekarang.
Rasio Solvabilitas
ANALISIS RASIO SOLVABILITAS: analisis rasio ini secara umum menunjukan hubungan antara modal dan kewajiban perusahaan serta bagaimana memanfaatkan dan mengatur kedua bagian tsb dalam pengaruhnya kepada jalannya operasi perusahaan. Misalnya apakah pembiayaan dana dengan utang sering digunakan. pada rasio solvabilitas ini, Ramayana tetap mendominasi keunggulan. hal ini ditunjukkan dengan rasio aktiva terhadap kewajiban jangka panjang, rasio kewajiban terhadap ekuitas pemegang saham, serta rasio utang yang lebih baik daripada Matahari. Matahari sendiri hanya unggul dalam rasio ekuitas yang menunjukkan bahwa ekuitas Matahari lebih besar daripada Ramayana. kesimpulannya, secara rasio solvabilitas Ramayana lebih baik daripada Matahari karena Ramayana dapat melakukan manajemen utang dengan lebih baik.
Rasio Profitabilitas
ANALISIS RASIO PROFITABILITAS: Analisis ini mencoba melihat seberapa besar kemampuan perusahaan dalam menghasilkan laba. Menurut analisis ini, Ramayana masih mendominasi keunggulan. Ramayana terlihat sangat pandai dalam mendayagunakan aset dan ekuitasnya untuk menghasilkan laba yang maksimal bagi perusahaan. investor tentunya akan lebih tertarik untuk berinvestasi pada Ramayana karena Ramayana telah terbukti mampu menghasilkan tingkat laba yang tinggi tiap tahunnya. hal ini ditunjukkan dalam penghitungan rasio profitabilitas di atas.
Harga Pasar
ANALISIS RASIO HARGA PASAR / PERTUMBUHAN: Dilihat dari analisis ini, Ramayana juga mendominasi keunggulan. Ramayana menghasilkan laba per lembar saham mencapai Rp 600,- sehingga dividen per lembar saham biasa yang diterima pun besar. Harga pasar per lembar saham Ramayana pun selalu lebih tinggi daripada nilai buku per lembar sahamnya. hal ini menjadi perimbangan tersendiri bagi para investor mengingat mereka tidak menanamkan modalnya tanpa tujuan tertentu yang ingin dicapai. dividen adalah salah satu faktor yang ingin dicari calon investor. melihat kondisi ini, sangatlah cocok apabila para investor lebih menjatuhkan pilihan pada Ramayana karena dapat menghasilkan pengambalian modal yang tinggi.
Profil Perusahaan PT. Matahari Putra Prima Tbk
PT Matahari Putra Prima Tbk. adalah sebuah
perusahaan ritel di Indonesia yang merupakan pemilik dari
jaringan Matahari Departement Store dan supermarket Hypermart dan
Foodmart. PT Matahari Putra Prima Tbk merupakan salah satu anak perusahaan
Group Lippo. Per kuartal pertama tahun 2008, Matahari Putra Prima sudah
mempunyai 79 department store, 38 hypermarket, 31 supermarket, 46
outlet farmasi, dan lebih dari 88 hiburan keluarga di lebih dari 50 kota di
Indonesia.
Sejarah
1958 :
Toko pertama di Pasar Baru,Jakarta Pusat
1972 :
Menjadi pionir dengan membuka toko berkonsep Department Store
di Indonesia.
1980 :
Membuka Toko Pertama di luar Jakarta - Sinar Matahari Bogor
1988 :
Core Business Expansion to Supermarket Operasi 1st Rights Issue - Rp 75B
1992 : IPO (Penawaran Saham Perdana) di Bursa
Efek Jakarta dan Bursa Efek Surabaya
1996 : Issuance of 5-year US$100 Million Bond
& 2nd Rights Issue - Rp 226B
1997 : Multipolar became majority shareholder
3rd Rights Issue Rp 902B
2000 : Meluncurkan Matahari Club Card (MCC)
2001 : Settlement of 5-year US$ 100 Million
Bond
2002 :
1. Manajemen Tim baru.
2. Restrukturisasi bisnis inti:
Matahari Department Store,
3. Matahari Supermarket &
TimeZone
4. Independent and transparent
Business Units
5. Issuance of 5-year Obligasi I -
Rp 450 Billion
2003 :
1. Tahun konsolidasi
2. Closure of Non-profitable stores
3. Re-focus to internal
infrastructure, resources & company’s Foundation
2004 :
1. Meluncurkan Hypermart
2. Top 500 As-Pac Retail Award:
#1- Indonesia
3. Issuance of 5-year Obligasi
II : Rp 300 B & Syariah I Rp 150 B
2005 :
Ekspansi
bisnis: 10 Department store,4 Kids2Kids, 13 Hypermart,4 Cut Price,1 Matahari
Supermarket,Membuka Matahari Dept.Store di China, Top 500 As-Pac Retail Award:#1-
Indonesia
2011:
Palembang siap
dijadikan target Matahari Tbk untuk membuka puluhan gerai di Kota Palembang
Web store
1. Matahari department store -
Department Store
2. Hypermart – Hypermarket
3. Foodmart - supermarket (dahulu
Matahari Supermarket)
4. Boston Health and Beauty - toko
kecantikan
5. Times - toko buku
6. Timezone - Zona Games
Rabu, 17 Oktober 2012
Profil Perusahaan PT. Ramayana Lestari Sentosa, Tbk.
Perusahaan
ini dirintis oleh suami istii Paulus Tumewu di Ujung Pandang.Maka pada tahun
1978 didiiikanlah outlet peiintis "Ramayana Fashion Store" di Jl.
H.Agus Salim, Jakarta Pusat yang dikenal dengan " R 1 ". Dari sinilah
bisnis eceran Ramayana dan Robinson Group menggurita semakin aktif mendekati
konsumen.
Sejak
bisnis dimulai pada tahun 1978, Ramayana bergerak lambat tapi tumbuh dengan
mantap. Meskipun krisis nampaknya belum berakhir, namun pertumbuhan bisnis yang
cepat dapat melewati masa pra krisis lebih cepat dibandingkan kompetitor
terdekat dan dianugerahi penghargaan sebagai hasilnya.
Walaupun
Indonesia mengalami ketidakpastian ekonomi dan politik, Ramayana tetap
konsisten untuk melebihi target penjualan, memperluas wawasan dan melanjutkan
kebijakan yang sukses diterapkan sejak krisis 1997- 1998 yang berdampak besar
terhadap industri retail.
Melalui tahun-tahun yang penuh perubahan dan
ketidakpastian, Ramayana tidak pernah melupakan siapa konsumen sebenarnya.
Ramayana tetap pada komitmen untuk melayani sektor bawah, menyediakan
barang-barang berharga rendah tanpa merendahkan mutu atau kualitas.
Di jakarta,
Ramayana melatyutkan untuk membangun kembali toko-toko yang rusak atau hancur
selama terjadi kerusuhan. Fakta yang membanggakan adalah bahwa dalam waktu 18
bulan Ramayana sanggup membangun kembali 10 dari 12 toko yang hancur.
Selebihnya dalam tahap renovasi dan telah dibuka kembali pada pertengahan 2001.
Sementara
pertumbuhan ekonomi di jawa berjalan lambat, Ramayana mulai mengalihkan
perhatian keluar pulau jawa yang dapat menjadi daerah potensial untuk ekspansi.
Ramayana merencanakan untuk meningkatkan jumlah toko sekitar 10 toko pertahun
secara nasional pada tahun-tahun mendatang dengan perkiraan 50 % berlokasi
diluar pulau jawa.
Meskipun
ekonomi Indonesia memperlihatkan pertumbuhan selama tahun 2000, namun pemulihan
ekonomi secara keseluruhan masih jauh yang diharapkan. Stagnasi ekonomi yang
berkelanjutan dibarengi dengan peningkatan ketidakpastian iklim politik yang
menghambat investasi asing dan bantuan, menurunkan daya beli konsumen, sebagai
akibatnya pada tahun 2000 konsumen kelas menengah dan bawah mencari cara meningkatkan
nilai uangnya dengan berbelanja pada Ramayana seperti yang mereka lakukan
sepanjang masa krisis. Hingga tahun 2001, Ramayana telah memiliki 80 toko di 10
propinsi. Selain terjadinya peningkatan ekonomi perusahaan, Ramayana juga
sukses untuk meningkatkan secara maksimal pengembalian investasi terhadap pemegang
saham. Hal tersebut tercapai berkat penekanan biaya operasional pada level
minimum. Pada tahun 2000, Ramayana mampu mencapai 42,9 % melebihi penjualan
tahun 1999 dan menekan biaya operasional pada 15,8 %. Peningkatan penjualan
tahun 2000, didukung terjadinya peristiwa yang langkah yaitu tahun baru muslim,
Idul fitri, fiburan yang terjadi dua kali pada tahun yang sama. Perencanaan
yang layak dan pengcndalian mendukung untuk menjaga kestabilan
harga rendah dan menjaga barang dagangan
dapat dijangkau pada konsumen utama. Meskipun kompetisi tenis meningkat selama
tahun 2000, strategi perusahaan yang menawarkan barang dagangan bernilai murah
dan dapat dijangkau mendukung dominasi Ramayana atas kelas menengah dan bawah. Dilain
pihak, banyak pesaing lokal yang masih berjuang melawan efek resesi ekonomi
sedangkan pesaing asing memfokuskan diri pada konsumen menengah atas.
PT. Ramayana
Lestari Sentosa Tbk, dipilih sebagai perusahaan dengan manajemen terbaik kedua
dikawasan Asia pasifik pada majalah Asia money edisi desember 2000. Didalam
negeri, PT.Ramayana Lestari Sentosa,Tbk mendapatkan kehormatan dinilai sebagai:
- Perusahaan dengan manajemen terbaik
- Hubungan dengan investor terbaik.
- Manajemen keuangan terbaik.
- Peramalan bisnis yang sangat terpercaya.
- Strategi perusahaan terbaik kedua di
Indonesia.
Hal ini
tewujud dengan adanya kerja sama team manajemen, pemegang saham dan karyawan.
Pada saat memasuki millenium baru, Ramayana telah mempersiapkan diri untuk
menghadapi tantangan jauh kedepan. Ramayana memainkan peran sosial yang penting
dalam masyarakat. Pada berbagai tempat, kehadiran Ramayana membantu
meningkatkan ekonomi lokal dengan menyediakan bantuan bagi supplier-suplier kecil
dan supplier-supplier buah maupun sayuran
Ramayana
mempunyai 3 prinsip yaitu :
- Kita selalu menyediakan produk berkualitas tinggi dengan harga terjangkau.
- Kita selalu mengutamakan pelayanan yang terbaik kepada pelanggan dan membina hubungan baik dengan mitra usaha.
- Kita bersama-sama meningkatkan kualitas sumber daya manusia sehingga Ramayana dapat berpartisipasi dalam pembangunan negara kita dan menciptakan kesejahteraan seluruh karyawan.
Langganan:
Postingan (Atom)